Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Tempura Curry Rice

Bagi Anda yang tidak sempat mengikuti acara Vemale Cooking Class bersama Ten Ten Tempura House beberapa waktu yang lalu, tak perlu sedih, kami akan membagikan resep Tempura Curry Rice khusus untuk Anda. Tempura atau udang goreng berbalut tepung yang dinikmati bersama nasi hangat dan disiram dengan kuah kari khas Jepang akan membuai lidah Anda.
BAHAN:
Topping:
1 ekor udang ukuran sedang-besar
20 gram bawang merah
26 gram labu kuning
1 buah oba
Adonan Tempura:
70 gram tepung tempura Nissin
140 ml air dingin
Saus Kari:
14 gram bawang merah
17 gram pasta tomat
2 gram pasta kari Jepang
6 gram tepung tempura Nissin
1 gram ayam bubuk
1 gram bubuk kari
125 ml kaldu ayam
15 gram bawang putih
2 gram jahe
1 ml shoyu
Sejumput lada bubuk
Sejumput garam
Sejumput gula
Salad:
10 gram daun selada
10 gram lolorosa hijau
25 gram kubis
25 gram kubis merah
16 gram tomat segar
15 gram bawang bombay
1 gram peterseli
CARA MEMBUAT:
Tempura:
  1. Siapkan semua bahan, balurkan semua bahan dengan tepung tempura nissin.
  2. Masukkan ke dalam adonan tempura yang sudah dicampur rata.
  3. Goreng hingga semua bagian terendam, angkat jika sudah cokelat kekuningan.
Saus Kari:
  1. Tumis bawang merah hingga kecokelatan, tambahkan jahe dan bawang putih, aduk hingga harum.
  2. Tambahkan bubuk kari dan tepung, aduk rata.
  3. Tambahkan pasta tomat, aduk dan diamkan sampai berbuih.
  4. Blender adonan dan masak di dalam panci.
  5. Tambahkan kaldu ayam dan bubuk ayam, masak dengan api sedang.
  6. Terakhir, tambahkan pasta kari Jepang dan tepung.
  7. Kecilkan api dan masak sampai kental.
  8. Tambah shoyu, garam, lada dan gula.
Cara Penyajian:
  1. Siapkan tempura yang sudah matang.
  2. Siapkan nasi.
  3. Tuang saus kari sesuai selera.
  4. Susun tempura sesuai selera.
  5. Siap disajikan dengan salad.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Dim Sum Kaki Ayam

Memang tak semua orang gemar menyantap bagian ayam yang satu ini, tetapi tahukah Anda bahwa di dalam kaki ayam terdapat zat kolagen yang baik untuk kulit. Selain itu, ada kandungan zat kapur dan mineral yang dibutuhkan terutama pada masa pertumbuhan. Wah, pantas saja menu satu ini sampai dikemas dalam menu dim sum.
Bagaimana menyajikan Dim Sum Kaki Ayam di rumah? Caranya sebenarnya mudah kok, baca resep berikut ini ya.
Bahan:
1 kg kaki ayam, bersihkan dan potong kukunya
2 sdm angkak, rendam dalam 500 ml air sampai warnanya merah
Saus rendaman:
2 sdm saus jamur (mushroom sauce)
3 sdm kecap manis
2 sdm kecap asin
Bahan bumbu tumis:
2 sdm saus tiram
1 sdm gula pasir
1 cm jahe, memarkan dan cincang
5 buah cabe merah, buang bijinya, cincang halus
5 siung bawang putih, cincang halus
3 buah batang bawang, iris halus
2 buah pekak, gerus kasar
1 sdt merica bubuk
2 sdm tausi
1 sdm tepung maizena yang sudah dilarutkan dengan sedikit air
Cara Membuat:
1. Didihkan air dan masukkan kaki ayam. Masak hingga kurang lebih 30 menit. Matikan api. Sisihkan air kaldu kaki ayam.
2. Angkat kemudian kupas kulit arinya. Rendam kaki ayam dalam air angkak selama 20-30 menit. Angkat dan tiriskan.
3. Lumuri dengan saus rendaman hingga merata kemudian biarkan hingga bumbu meresap kurang lebih 1 jam.
4. Panaskan minyak kemudian goreng kaki ayam setengah matang.
5. Panaskan wajan, tumis bawang putih, cabe merah dan jahe hingga layu. Masukkan semua bahan sisanya dan tumis hingga aromanya keluar. Masukkan kaki ayam, kaldu, dan masak hingga kaldu hampir habis.
6. Saat akan dihidangkan, kukus sebentar kaki ayam agar tetap hangat.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Sushi Sederhana

Membuat Sushi tidak harus ribet dan memakai bahan mahal. Anda bisa membuat Sushi sederhana dengan bahan yang cocok dengan lidah Indonesia sehari-hari.
Bahan:
Nasi secukupnya
1 lembar nori atau rumput laut kering berbentuk lembaran besar
1/4 bagian timun yang dipotong memanjang
1 buah sosis rasa ayam atau daging sapi
1 butir telur, kocok lepas, buat dadar bulat lebar, tidak perlu tebal
Cara Membuat:
  1. Ambil penggulung sushi yang bersih.
  2. Letakkan nori di atas penggulung susi, lalu ratakan nasi di atas nori.
  3. Balik nori sehingga bagian nasi ada di luar. Tapi jika Anda ingin bagian nori ada di luar, lewati langkah ini.
  4. Letakkan telur dadar yang dilebarkan. Susun sosis dan timun di atas dadar.
  5. Gulung nasi dengan bantuan penggulung sushi hingga nasi padat.
  6. Iris sushi dengan ketebalan sesuai selera.
  7. Agar lebih mudah, Anda bisa juga menyusun nori terlebih dahulu, baru beri nasi dan isian lain di atasnya.
  8. Agar semakin lezat, nikmati Sushi Sederhana dengan wasabi atau mayonaise.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS